Meski Tidak Berguna , Tapi Ku Hargai

Bisa menghargai seseorang , bagiku hal yang tidak mudah , tapi juga tidak sulit .
Mmm.. Mungkin seberapa besar seseorang tersebut bisa menghargai aku , aku juga akan menghargainya .
Contoh sederhana , ketika aku membuat suatu pekerjaan , dan salah seorang temanku menilai kerjaanku , dan dimatanya pekerjaanku tersebut terlihat aneh namun demi menyenangkan hatiku , temanku akan berkata "bagus , tapi jika boleh ku sarankan di bagian ini harus di ubah"
Akan lebih baik seperti itu , daripada hanya bisa mencela begitu saja .

Sebenarnya , aku bukan tipe orang yang bisa menghargai orang yang tidak bisa menghargai aku .
Aku juga pasti akan mencela pekerjaan orang yang tidak bisa menghargai aku .
Terlebih pekerjaannya di mataku terlalu buruk

Jujur saja , aku hanya menghargai orang yang bisa menghargai aku .
Karena orang tersebut pernah membuat hatiku merasa senang .
Beberapa kali ku coba menghargai orang yang hanya bisa mencela , menjelek-jelekkan pekerjaan ku , sulit sekali .
Awalnya aku tidak mau .
Tapi , bisa membuat hati orang menjadi senang , ada baiknya .
Yaa , meski harus dipaksakan .

Pernah aku bertemu seseorang , (tidak perlu disebutkan orangnya)
Ia membuat suatu gambar di buku gambarnya , yang menurutku gambar itu seperti gambaran anak TK
Setelah selesai menggambar , seseorang yang usianya sebaya denganku tersebut , menanyakan padaku ,
"Bagaimana menurutmu ? Bukankah ini menarik ?" dengan wajah yang berseri-seri .
Aku tidak tau harus menjawab apa , apalagi orang tersebut dulunya tidak pernah menghargai aku .
Ingin sekali aku pergi saat ia menanyakan itu .
Ku jawab saja dengan mimik wajah biasa , "Menurutku , gambar ini terlalu biasa . Tapi , bukannya ingin menjelek-jelekkan gambaranmu , hanya saja kau harus lebih kreatif dalam menggambar . Ku akui , gambaranmu sangat rapi , tapi ya itu tadi . Gambar ini , gambar biasa ."
Dan tak ku sangka , ia menjawab , "Wah , gambaranku rapi ? Terimakasih . Aku akan lebih kreatif lagi dalam mencari gambar-gambar lain."
Dan aku tersenyum simpul .

Ternyata , menghargai seseorang itu , menyenangkan bagiku .
Banyak sisi positif yang kita terima dari bisa menghargai seseorang .


sekian-

0 komentar:

Posting Komentar

Pengikut

Powered By Blogger
Diberdayakan oleh Blogger.

Copyright © 2012 Dunia OyiTemplate by : UrangkuraiPowered by Blogger.Please upgrade to a Modern Browser.